Notification

×

Mudahkan Akses Warga, Yonif Raider 303 Kostrad Bantu Bangun Jalan Desa

Jumat, Januari 14, 2022 | 14:26 WIB Last Updated 2022-01-14T07:26:48Z

CIREBONRAYA.CO.ID, CIREBON Personel Yonif Raider 303 Kostrad berjumlah 15 personel dipimpin Letda Inf Suyanto diperintahkan Danyonif Letkol Inf M.Sujoko untuk membantu masyarakat membangun jalan di Desa Sukatani, Kecamatan Cisurupan,  Kabupaten Garut, Rabu (12/1/2022).

Dalam kegiatan ini, personel Yonif Raider 303 Kostrad didampingi langsung oleh Kepala Desa Sukatani, Naim Firmansyah, beserta Masyarakat Desa Sukatani bergotong royong melaksanakan pengecoran jalan yang menghubungkan kampung sukatani dan Kampung Kiara Rungkad, melalui pembangunan jalan yang memadai diharapkan dapat memudahkan aksesibilitas masyarakat dalam melaksanakan kehidupan sehari-hari.

Masyarakat setempat mengucapkan terima kasih atas upaya TNI terutama anggota Yonif Raider 303 Kostrad yang telah membantu pengecoran jalan. 

Dengan kehadiran anggota Yonif R 303 Kostrad maka pengerjaan akan terasa ringan dan menambah semangat dalam bergotong royong pembangunan pengecoran jalan.

Danyonif Raider 303 Kostrad mengatakan, kegiatan-kegiatan seperti ini sudah sering kami lakukan karena sudah menjadi salah satu kewajiban kami untuk mengatasi kesulitan Rakyat.

"Dengan adanya kegiatan karya bakti seperti ini adalah satu upaya TNI untuk mendekatkan diri dengan masyarakat agar selalu terjalin komunikasi dan hubungan yang baik dengan masyarakat," katanya. (***).