Notification

×

AMK Jakarta Timur Turut Serta Mensyiarkan Gema Takbir Bersama Para Habaib

Jumat, April 21, 2023 | 21:50 WIB Last Updated 2023-04-26T14:52:45Z

CIREBON RAYA | JAKARTA — Gema Takbir berkumandang, syiar menyambut Hari Kemenangan Majelis Ta'lim Al-Munawwir dibawah asuhan K.H. Munawwir Aseli menyelenggarakan Takbir Keliling pada malam lebaran Jumat (21/4/23).

Dalam sambutan Pimpinan Majelis Taklim Al-Munawwir Abuya K.H. Munawwir Aseli menyampaikan " Kegiatan takbir keliling ini program rutin tahunan dan alhamdulillah tahun ini adalah yang ke-17," ujar Abuya.

Acara tersebut dihadiri oleh para habaib ulama antara lain Abuya K.H. Munawir Aseli, Habib Hud Al-Atthos, Pesinetron Kondang Bang Madit, Ulama muda karismathik Gus Robil, Gus Zaki, Gus Nawawi, turut serta perwakilan dari Polres Jakarta Timur, Ketua Panitia H. Aking, Sekretaris Panitia Acara Taufik Hidayat, Haris,dan Doni.

Selain itu di hadiri ribuan Jamaah dengan berjalan kaki sekitar tiga kilometer sepanjang Jln. Dermaga Raya dan Pahlawan Revolusi Klender, Duren Sawit Jakarta Timur.

Tampak hadir Ketua Angkatan Muda Ka'bah (AMK) Jakarta Timur Belly Bilalusalam, Putra Akmal (Wkl. Ketua), Azis (Wkl. Ketua), Rosadi (Kepala Sekretariat), serta Tamam, Iyank, Adi dan Anggota AMK Lainnya. 

Dalam Sambutan Ketua AMK Jakarta Timur Belly menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada keluarga besar Majelis Taklim Al-Munawwir yang selalu luar biasa dalam hal melakukan program takbir keliling dibawah asuhan guru Abuya Kyai Munawwir, tahun ini sudah yang ke-17 kali dengan penuh antusias dari warga dan penuh dengan keakraban.

 "Alhamdulillah kami dapat hadir kembali bersama para jamaah dalam takbir keliling tahun ini, semoga membawa berkah dalam setiap langkah kita bertakbir keliling," Ucap Belly.(Red)